Mengenal Batik Sukabumi
Batik Sukabumi emang ada?
mungkin ini pertanyan pertama bagi siapapun yang membaca tulisan ini,
sebagian yang lain ada juga yang saya pikir sudah pernah tau, pernah
lihat, atau anda salah satu yang punya koleksinya?dan semoga ini juga
dibaca oleh orang – orang yang ber dedikasi merintis adanya Batik
Sukabumi.
Batik memang menjadi kebanggan Indonesia, dan saat ini sudah
menjadi kebanggaan dunia dengan adnya pengakuan bahwa Batik sebagai
salah satu Warisan Budaya Dunia dari Indonesia selain juga Angklung.
Lalu bagaimana dengan Batik Sukabumi? terus terang memang
seperti yang di ungkap oleh seorang Perajin Batik Sukabumi Fonna
Melania, Sukabumi saat ini belum memiliki ke-khas-an Batik Sukabumi
seperti layaknya Batik Cirebon yang khas dan dikenal dengan Batik Mega Mendung , namun untuk motif batik dari Sukabumi sudah mulai muncul dengan motif berdasarkan wilayah seperti untuk wilayah Kota Sukabumi
ada motif Pala, Daun Pisang, Bunga Lili, Cikole, Daun teh, dan jajar
yang di gagas Galeri Batik Sukabumi oleh dr Rita. Ada Juga Batik
Sukabumi yang digagas Galeri Batik Motif Kuya (Penyu) yang merupakan
ikon Kabupaten Sukabumi saat ini di kebangkan oleh LKP Viena di Cisaat.
Fonna Melania yang
saat ini konsisten dalam edukasi Budaya dan Warisan Leluhur Sunda
khususnya Sukabumi menyatakan, “selama belum adanya basis pengrajin
batik tulis seperti yang dilakukan Industri Batik Pekalongan, maka
Ke-khas-an Batik Sukabumi untuk diangkat sebagai ikon Sukabumi masih
harus melalui proses panjang edukasi di masyarakat.”
Konsep edukasi yang ia maksud adalah seperti yang coba ia gulirkan
selama ini, bagaimana mendidik kaum ibu yang ingin berkembang dan
belajar membuat batik, memberdayakan kampung adat seperti Kasepuhan Adat
Sinarresmi di Cisolok untuk mengisi kegiatan harian-nya dengan
membatik. Dengan konsep itu artinya menyiapkan Masyarakat Batik di
Sukabumi sehingga menjadi bagian budaya luhur yang bukan sekedar mencari
peluang Bisnis dari Batik Sukabumi.
Lalu bagaimana masa depan Batik Sukabumi yang mulai memasuki eforia
Batik itu? menurut hemat penulis adalah perlu adanya dukungan proses
edukasi seperti yang dilakukan oleh pengrajin batik Fonna Melania yang
juga memfasilitasi masyarakat yang ingin membuat batik sendiri atas
bimbingan beliau, dukungan juga bagi adanya proses kreatif menjadikan
batik sebagai Kegiatan Budaya masyrakat sehingga menghasilkan basis
produksi Batik Khas Sukabumi. Dan yang tak kalah pentingnya, bagaimana
mendorong adanya ke-Khas-an dari Batik Sukabumi seperti Megamendungnya
batik Cirebon.
0 komentar:
Posting Komentar